masukkan script iklan disini
trilokanews.com - Kabupaten Bekasi - Paguyuban PERADI Suara Advokat Indonesia (PERADI SAI) Kabupaten Bekasi resmi berdiri sejak tahun 2024. Organisasi ini dipimpin oleh Advokat Senior Suranto, S.E., S.H., CCD, yang juga menjadi pendiri paguyuban tersebut. Sabtu 26/4/25
Kepada awak media, Suranto menyampaikan rencananya untuk mendirikan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PERADI Suara Advokat Indonesia Kabupaten Bekasi.
"Ya, tinggal menunggu arahan dari Pengurus Dewan Pimpinan Nasional (DPN) PERADI Suara Advokat Indonesia," ungkap Suranto.
Sebagai sosok yang sudah lama berkecimpung di dunia hukum, Suranto dikenal luas, mulai dari kalangan masyarakat bawah hingga kalangan elit, baik di tingkat kabupaten, provinsi, bahkan nasional. Kiprah Suranto di dunia hukum begitu aktif, menjadikannya sebagai pengacara yang selalu dekat dengan masyarakat dari berbagai lapisan.
Suranto juga dikenal sebagai advokat yang dermawan dalam berbagi ilmu hukum. Keberadaannya memberikan dampak positif bagi masyarakat, memperkuat kesadaran hukum di tengah-tengah komunitas.
Dalam keterangannya, Suranto berharap Kabupaten Bekasi, yang dikenal sebagai salah satu kawasan industri terbesar di Asia dengan lebih dari 7.000 perusahaan, bisa terus berkembang menuju kemajuan dan kesejahteraan.
"Kami hadir untuk mengawal serta ikut mengawasi kebijakan-kebijakan Gubernur Jawa Barat Dedy Mulyadi, Bupati Kabupaten Bekasi Ade Kuswara Kunang, S.H., serta Wakil Bupati Dr. Asep Surya Atmaja, dalam mewujudkan Bekasi yang bangkit, maju, dan sejahtera," pungkas Suranto.(Redaksi)