• Jelajahi

    Copyright © trilokanews
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan atas

     


    Usai Cuti Kampanye Pilkada Serentak, Bung Karna Kembali Menjabat Bupati Situbondo

    trilokanews
    Senin, November 25, 2024, 13.02 WIB Last Updated 2024-11-25T06:02:29Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini


    trilokanews.com - Situbondo, Jawa Timur - Karna Suswandi kembali menjadi sebagai Bupati Situbondo usai cuti kampanye Pilkada Serentak 2024. Acara serah terima jabatan (Sertijab) Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Muhammad Aftabuddin Rijaluzzaman kepada pria yang akrab disapa Bung Karna itu berlangsung di Pendapa Arya Situbondo, Sabtu (23/11/2024) malam. 

    Bung Karna dalam kesempatan tersebut mengapresiasi kinerja Muhammad Aftabuddin Rijaluzzaman selama menjabat sebagai Pjs Bupati Situbondo. "Saya atas nama pemerintah daerah mengucapkan terima kasih kepada Pak Afta yang telah menjalankan roda pemerintahan di Kabupaten Situbondo, sehingga berbagai program di OPD dan pelayanan publik berjalan dengan baik," ujarnya. 

    Lebih lanjut, memasuki hari tenang Pilkada Serentak 2024 ini, Bung Karna mengajak masyarakat menjaga kondusifitas di Kabupaten Situbondo. Sehingga pelaksanaan Pilkada berjalan dengan lancar dan aman. 

    "Oleh karena itu, mari kita saling menghormati dan menghargai perbedaan yang ada dalam rangka untuk bisa mewujudkan apa yang menjadi cita-cita masyarakat di Kabupaten Situbondo," beber pria asal Desa Curah Tatal, Kecamatan Arjasa ini. 

    Sementara itu, Muhammad Aftabuddin Rijaluzzaman, mengaku sangat berkesan selama ia menjadi Pjs Bupati Situbondo. 

    "Sekitar dua bulan saya menjadi Pjs Bupati Situbondo, alhamdulillah meskipun singkat ini merupakan pengalaman bagi saya. Situbondo ini masyarakatnya ramah dan potensi alamnya sangat luar biasa," ucapnya. 

    Pria yang menjabat sebagai Kepala Biro Perekonomian Sekretariat Provinsi Jawa Timur ini juga mengapresiasi jajaran Forkopimda Situbondo dan kepala OPD yang mampu bekerjasama dengan baik. 

    "Terima kasih jajaran Forkopimda dan kepala OPD yang telah menerima saya dengan baik selama di Situbondo. Saya izin pamit kembali ke Surabaya, saya tidak akan melupakan Situbondo," pungkasnya. (Sony)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini