masukkan script iklan disini
trilokanews.com - Kabupaten Bekasi - Pasangan bakal calon Bupati Kabupaten Bekasi, Ade Kuswara Kunang, SH dan dr. Asep Surya Atmaja, melakukan kegiatan silaturahmi bersama para Ketua RT dan RW se-Kecamatan Tambun Selatan. Acara ini berlangsung di Reedcoker Tridas, Desa Tridaya Sakti, Tambun Selatan, Minggu 15/9/24.
Dalam acara tersebut, Ade Kuswara Kunang, SH dalam Sambutannya mengatakan, Syukur Alhamdulillah pada hari ini saya ucapkan terimakasih banyak atas waktu dan undangannya yang diperkenankan kepada saya mudah-mudahan Allah SWT selalu memberikan barokah dan kasih sayangnya terhadap kita dan keluarga, aamiin," ungkap Ade
" Saya mohon izin untuk memperkenalkan diri, nama saya Ade Kuswara Kunang SH, pada tahun 2019 saya anggota fraksi dapil satu, tahun 2024 ber kontestasi calon legislatif di dapil tujuh, Alhamdulillah terpilih kembali, tapi saya tidak mengikuti pelantikan dan saya nantinya mengikuti pelantikan di Pilkada Kabupaten Bekasi," kata Ade Kuswara Kunang SH dalam Sambutannya dan disambut tepuk tangan serta suara teriakan yang begitu antusias dari pendukungnya
Masih kata Ade Kuswara Kunang SH Bacalon Bupati Kabupaten Bekasi menegaskan, kalau anggota legislatif itu tupoksinya ada tiga yaitu :
1: Monitoring
2: legalisasi dan
3: bazzeting
Artinya anggota legislatif itu diberikan kebijakan oleh pemerintah untuk mengumpulkan aspirasi masyarakat dalam sistem pokok pemikiran Dewan di musdeskan musrenbang lalu di musrenbang kan di Kabupaten. Dan kata ketua tadi kalau misalkan di Tambun Selatan khususnya tidak memiliki diantara Desa-desa terpilih yang ada di Tambun Selatan anggota legislatif akan ter delete, tetapi besok saya perlu yakinkan Tambun Selatan pembangunannya tidak akan ter delete," ujarnya
Insyaallah kita harus optimis, mau tidak mau secara pribadi, saya dan ketua Leman harus optimis, karena kita sudah turun, kita sudah cape, kita sudah dilihat oleh publik,poros sudah ada tiga calon Bupati dan wakil Bupati yang mencalonkan di KPU di Kabupaten Bekasi, artinya demokrasi kita kembalikan ke masyarakat, yang menjadikan Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Bekasi adalah masyarakat, diatas segalanya adalah Tuhan yang Maha Esa, Allah SWT," tuturnya
Salah satu program unggulan, yaitu RT/RW sudah mendapatkan honor Satu juta, insyallah sama ketua Leman Akan dinaikan menjadi dua juta, anggaran dari mana,ya APBD yang tandatangan siapa,ya Bupati ya pak ketua," tutup Ade Kuswara Kunang Bacalon Bupati Kabupaten Bekasi.(Mariam)