masukkan script iklan disini
trilokanews.com - Bondowoso - Seorang pria tanpa identitas ditemukan tewas membusuk dalam keadaan bersila di rumah kosong Kelurahan Blindungan, Kecamatan/Kabupaten Bondowoso, Minggu (14/01/2024).
Lurah Blindungan, Yanuar menjelaskan berdasarkan laporan warga, pria misterius tersebut diduga merupakan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ).
“Pria tersebut bukan warga Blindungan, namun ada warga Blindungan yang sempat melihat pria itu berperilaku layaknya ODGJ,” ungkap Yanuar saat dikonfirmasi trilokanews.com via telepon, Senin (15/01/2024).
Yanuar menjelaskan, penemuan mayat diawali dari laporan warga yang mencium aroma busuk seperti bangkai di rumah kosong.
“Setelah ditelusuri, ternyata di dalam rumah kosong tersebut ada mayat,” jelas Yanuar.
Rumah kosong tersebut, diakui oleh Yanuar memang sudah lama tidak dihuni. “Sudah lama rumah itu tidak dihuni, pintunya juga sudah rusak,” urai Yanuar.
Sementara itu, Kasi Humas Polres Bondowoso, Ipda Bobby Dwi Siswanto saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa penemuan mayat pria dengan posisi bersila tersebut.
“Memang benar ditemukan mayat, ODGJ berjenis kelamin laki-laki tanpa identitas. Oleh sebab itu saat ini masih diselidiki,” ucap Bobby.
Berdasarkan laporan masyarakat, jenazah ditemukan Minggu tanggal 14 Januari 2024 sekira pukul 17.30 wib. disebuah rumah milik almarhum (Alm) Embing yang sudah tidak dihuni selama bertahun-tahun.
“Dilokasi penemuan mayat tersebut, mayat ditemukan dengan posisi duduk menghadap ke arah timur didalam ruang keluarga.
Selanjutnya saksi yang mengetahui langsung menghubungi pihak kepolisian Polisi Sektor (Polsek) Bondowoso kota,” kata Bobby.
Dikonfirmasi terpisah, Kepala Dinas Sosial (Kadinsos) Bondowoso, Anisatul Hamidah menjelaskan, mayat sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bhayangkara Bondowoso.
“Dari hasil otopsi di RSUD Bhayangkara Bondowoso, korban meninggal diperkirakan berusia 40 tahun,” tukas Anis.
Anis menambahkan, proses pemakaman akan dilaksanakan di lokasi pemakaman milik RSUD Dr. Koesnadi Bondowoso.
“Kami telah berkoordinasi dengan pihak RSUD Dr. Koesnadi Bondowoso untuk persiapan tempat pemakaman mayat tersebut,” pungkas Anis.(Bro)