masukkan script iklan disini
trilokanews.com - Situbondo - Bupati Situbondo, Karna Suswandi menjadi Inspektur Upacara HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78, yang berlangsung di Alun-alun kota Situbondo, Jawa Timur, Kamis (17/08/2023).
Bupati Situbondo yang akrab disapa Bung Karna ini dalam kesempatan tersebut menyampaikan, tepat 78 tahun yang lalu atas perjuangan panjang para pahlawan yang ditandai dengan lahirnya bangsa Indonesia dan dikirbarkannya bendera merah putih secara resmi.
Bung Karna melanjutkan, para anak bangsa telah menorehkan tinta sejarah bahwa kemerdekaan tidak hanya melalui mengangkat senjata dan perang, akan tetapi melalui prestasi, karya, cipta dan inovasi serta dengan penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Tahun ini 2023, kata Bung Karna, merupakan tahun politik yang sedang hangat-hangatnya. Jadikan momentum ini sebagai ajang silaturahmi komunikasi yang intens, karena masih banyak program yang belum selesai.
Bupati 57 tahun ini mengajak, masyarakat untuk mengisi Kemerdekaan Indonesia dengan nilai-nilai dan kontribusi yang positif, prestasi, juga karya-karya yang bisa membawa nama bangsa ke kancah dunia. (Bro)