masukkan script iklan disini
trilokanews.com - Situbondo - Untuk memastikan kondisi para tahanan dalam keadaan sehat dan juga mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K, M.H melakukan pengecekan kondisi jeruji besi pada ruang tahanan Mapolres Situbondo, Senin (15/05/2023).
Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto saat melakukan pengecekan tersebut didampingi oleh Kasat Reskrim AKP Dhedi Ardi Putra, Kasat Tahti Iptu Iwan Sumantri dan Kasi Propam Iptu Harsono beserta personel Satsamapta yang melaksanakan tugas jaga tahanan.
Pengecekan meliputi semua tahanan dan CCTV, dilanjutkan pemeriksaan tahanan untuk menanyakan kondisinya, apakah dalam keadaan sehat dan menanyakan keluhan-keluhan selama berada dalam Rumah Tahanan (Rutan) Polres Situbondo.
Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto dihadapan sejumlah awak media menuturkan kepada petugas jaga tahanan.
" Agar kewaspadaan ditingkatkan, lakukan pengecekan dan kontrol tahanan setiap saat, serta selalu jaga kebersihan termasuk makanan dan olahraga tahanan untuk memastikan kondisi tahanan dalam kondisi sehat, "ucapnya.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres menekankan kepada petugas jaga tahanan agar terus meningkatkan kewaspadaan, sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan nantinya.
“ Pengecekan ini dilaksanakan agar personel jaga tahanan lebih waspada, sekaligus mengingatkan untuk mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan seperti tahanan kabur dan sebagainya, “ujarnya. (Arifin)